Anda Pengunjung

  • Tips menjalani LDR (Long Distance Relationtip)



    Komunikasi dalam sebuah hubungan itu sangat penting. Komunikasi adalah cara kita untuk mengungkapkan apa yang ingin kita sampaikan. Komunikasi dapat disimbolkan melalui bahasa yang biasa kita sebut dengan huruf yang dirangkai menjadi kata-kata dan menjadi sebuah kalimat. Komunikasi juga tidak hanya dapat disampaikan dengan bahasa, banyak cara yang bisa digunakan untuk berkomunikasi. Seperti yang kita tahu bahwa komunikasi itu sendiri terdiri dari dua, yaitu komunikasi verbal dan non verbal. Dalam menjalani sebuah relationtip atau sebuah hubungan, komunikasi sangatlah penting. Kita ambil contoh dalam kehidupan berpacaran. Banyak sekali pasangan yang putus di tengah jalan karena kurangnya komunikasi. Ini adalah alasan terbesar sebuah hubungan tidak bisa bertahan lama.
    Dalam sebuah hubungan LDR atau long distance relationtip komunikasi adalah modal utama untuk bisa menjalani hubungan dengan baik. Long distance relationtip adalah sebuah hubungan yang unik menurut saya. Karena bagi saya tidak mudah dua orang yang saling mencintai bisa tahan hidup berjauh-jauhan dalam waktu yang tidak bisa ditentukan. Hubungan long distance relationship adalah hubungan jarak jauh yang  pelakunya sebagaian besar gugur di tengah jalan. Banyak sebenarnya kiat sukses yang bisa dilakukan oleh para distancers (panggilan akrab untuk para pelaku LDR)  untuk menjalani proses hubungan mereka bersama pasangan agar hubungan mereka bisa langgeng hingga sampai ke jenjang pernikahan. KOMUNIKASI itu adalah modal utama yang harus benar-benar dijaga oleh para pelaku distancers. Menjaga komunikasi agar hubungan tetap harmonis itu sangat penting, walaupun mereka tidak bisa selalu membagi kasih secara langsung tapi dengan komunikasi yang lancar mereka tetap bisa menjaga hubungan mereka dengan baik.
    Komunikasi yang dimaksud di sini tidak diartikan harus memberi kabar tiap menit atau selalu menelepon dan menanyakan dimana dan dengan siapa. Tapi komunikasi di sini adalah bahwa kita bisa menjaga komunikasi yang baik agar pasangan bisa tenang dan tau apa yang kita lakukan, seperti memberi kabar ataupun menanyakan kabar sewajarnya.
    Banyak sekali kasus atau kisah teman-teman saya yang menjalani LDR. Salah satunya sahabat karib saya Dini (Disamarkan). Dini menjalani LDR hampir satu tahun. Dan entah karena alasan apa akhirnya putus di tengah jalan. Pernah saya bertanya alasan kenapa ia menyudahi hubungannya. Dia hanya menjawab “Selama ini aku hanya berpura-pura kuat karena aku berharap akhir yang bahagia, tapi aku sadar bahwa aku terlalu memaksakan keadaan dan perasaan, jadi keputusan inilah yang aku ambil”.  Ada juga teman saya satu lagi, Ana (disamarkan), ia menjalani LDR hampir empat tahun. Ketika saya Tanya apa yang membuatnya begitu tahan menjalani hubungan jarak jauh. Ana hanya menjawab “Aku sangat yakin, karena itu aku bertahan” itulah yang Ana ucapkan. ketika kita yakin bahwa kita akan bahagia pasti kita bisa melewati dan menjalani LDR, walaupun prosesnya sangatlah berat tapi itulah resiko dan ingatlah bahwa itu adalah sebuah perjuangan. Perjuangan demi sebuah kebahagiaan.
    Satu pepatah yang harus diingat oleh para distancer “Rumput tetangga selalu terlihat lebih hijau dari rumput sendiri”. Ketika kita (Pelaku LDR) selalu memandang ke samping yakni melihat orang lain yang sangat bahagia saat bisa selalu bertemu dengan orang yang disayangnya maka kita akan terus iri. Makanya jangan selalu melihat orang lain karena belum tentu orang lain sebahagia kita dan seberuntung kita. Apalagi kalau pasangan kita juga serius menjalani LDR ini, kita pun pasti akan lebih terpacu dan pasti akan lebih kuat. Alasannya karena di sini kita berjuang bersamasama karena kita ingin bahagia.
    Jangan pernah merasa bahwa menjalani LDR adalah sebuah beban, tapi jalanilah terus karena ini adalah proses menuju kebahagiaan yang kita inginkan. Maka jagalah selalu komunikasi dengan pasangan agar tercipta rasa saling percaya dan keterbukaan. Ketika kedua itu sudah ada maka kita akan enjoy menjalani LDR ini, dan kita pasti akan merasa sangat bahagia sama seperti orang lain yang bisa selalu bertemu pasangannya tiap waktu. Iri itu wajar, tapi jangan sampai itu membuat kita menuntut kepada pasangan. Itu sama saja seperti mengikis rasa saling percaya dan saling menghormati dengan pasangan.
    Banyak tips atau cara bagaimana menjaga hubungan LDR (long distance relationship) agar tetap awet dan berjalan menyenangkan. Di antaranya adalah:
    -          Komunikasi dengan baik. Komunikasi di sini yakni dengan sering memberi kabar, dimanapun dan kapan pun atau sesibuk apapun kita harus bisa memberi kabar. Ini membuat pasangan merasa dibutuhkan dan bisa membuat pasangan merasa diberi sebuah kepercayaan yang tinggi.
    -          Sering-sering melakukan hal-hal seru yang belum pernah dilakukan bersama. Musuh para distancers adalah jarak. Mereka memang tidak  bisa sering bertemu seperti kebanyakan orang berpacaran lain tapi setidaknya demi menjaga hubungan mereka, mereka harus membuat jadwal pertemuan dan memikirkan bersama kemanakah mereka akan jalan-jalan atau mencari tempat-tempat romantis yang belum pernah mereka datangi. Ini membuat hubungan menjadi tidak membosankan.
    -          Kenalkan pasangan dengan orang tua masing-masing. Ketika seseorang yang sedang berpacaran maka tingkat keseriusan bisa dibuktikan dengan ketika pasangan berani mengenalkan kita pada orang tuanya. Ini bisa membuat kita sebagai distancers merasa bahwa hubungan yang sedang dijalani tidaklah main-main. Karena kedua orang tua pasangan telah mengenal kita maka kita sendiri pasti punya tanggung jawab untuk menjaga hubungan agar tetap baik dan harmonis begitupun sebaliknya.
    -          Biasakan untuk selalu melibatkan pasangan dalam setiap urusan kita. Jadikanlah pasangan orang pertama yang tahu apa yang terjadi dengan kita. Ini membuat pasangan merasa dihargai dan membuat pasangan merasa bahwa ia telah diberi kepercayaan. Jangan ragu atau sungkan dalam hal apapun.
    -          Lakukanlah hal-hal romantis untuk pasangan. Contoh memberi surprise kepada pasangan, sering bertukar kado ataupun makan malam bersama. Ini bisa membuat hubungan jarak jauh semakin harmonis.
    -          Sering-seringlah mendengarkan keluhan atau curhatan pasangan, Tanya apa yang ia rasakan sekarang dan apa yang ingin ia lakukan untuk berdua. Ini membuat pasangan merasa dihargai dengan perlakuan kita. Di sini kita juga bisa sekaligus mengoreksi diri apabila pasangan ingin kita merubah sesuatu yang jelek dari dalam diri kita. Jangan pernah merasa pasangan banyak ngatur atau protec, tapi lihatlah bahwa ia hanya ingin anda selalu terlihat lebih di mata dia.
    -          Dan yang terakhir jagalah kepercayaan pasangan. Ini sangat penting. Ketika jauh jangan sampai kita melakukan hal-hal yang tidak disukainya, tidak seenaknya bergaul dengan siapa saja. Apalagi kalau kebetulan pasangan kita tingkat kecemburuannya sangat tinggi. Kepercayaan adalah modal terbesar, jangan protect dengan pasangan karena itu membuatnya tidak nyaman menjalani kehidupannya.

    Itulah beberapa tips yang bisa saya sampaikan. Sebenarnya sangat mudah menjalani hubungan long distance relationtip, yang penting kita enjoy dan lancarkan komunikasi.

0 komentar:

Posting Komentar